Jumat, 25 Juni 2010

Bagaimana Membuat Sistem Produksi Yang Baik Di Dalam Manufaktur



Perkembangan dunia industri saat ini sangat cepat. Seiring dengan perkembangan tersebut menimbulkan berbagai permasalahan dalam dunia industri itu sendiri. Permasalahan yang timbul diantaranya mengenai masalah kelancaran sistem produksi, perencanaan dalam produksi, penjadwalan produksi dalam industri dan penggunaan sumber daya yang optimal. Permasalahan tersebut dapat diatasi, sehingga akan menghasilkan keuntungan yang besar bagi suatu industri.

Permasalahan yang dihadapi tersebut tentunya dapat diselesaikan dengan menggunakan alat bantu ataupun metode tersendiri. Metode tersebut antara lain peta proses operasi (operation process chart), struktur produk, bill of material, peramalan (forecasting), Jadwal Induk Produksi (JIP), Material Requirement Planning (MRP), dan juga keseimbangan lini (line balancing). Metode-metode tersebut pada dasarnya saling berkaitan dan terintegrasi dalam suatu sistem produksi. Sebagai contoh, permasalahan waktu yang disediakan untuk melakukan proses operasi tidak sepenuhnya diisi dengan kegiatan produktif. Terkadang waktu operasi tersebut ditemui kegiatan menganggur sehingga menimbulkan ketidakefektifan dalam proses produksi. Hal ini dapat menyebabkan kerugian bagi suatu industri. Untuk mengatasi masalah tersebut, dapat diselesaikan dengan menggunakan pendekatan line balancing. Pada line balancing, penugasan sejumlah pekerjaan ke dalam stasiun-stasiun kerja yang saling berkaitan diatur agar waktu kerja kerjanya tidak melebihi waktu siklus dari stasiun kerja tersebut.

Sistem produksi yang baik dapat membawa perusahaan kepada kesuksesan, karena dengan terciptanya sistem produksi yang baik perusahaan akan mampu menghasilkan suatu tingkat produksi yang efektif, efisien, dan produktif dalam upaya untuk memenuhi permintaan pasar. Dengan terciptanya hal tersebut maka pada akhirnya kegiatan produksi akan menghasilkan suatu maksimasi keuntungan dari produksi yang dilakukan secara efektif dan efisien serta minimasi biaya bagi perusahaan dari penggunaan sumber daya yang optimal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar